03 Desember 2007

Akhirnya, pergi juga

memang saat ini harus terjadi
aku sendiri sudah mengatakannya dalam hati
engkau juga tahu ini sejak dini
 
keputusan untuk menikmati dunia?
melayangkan jiwa?
dan melepaskan raga?
kau juga sudah tahu ujung dari semuanya.
 
jadi, aku tidak kecewa bahwa kau pergi
aku malah bersyukur
engkau melangkah menuju kekekalan  
 
semua kesalku oleh keras kepalamu
seluruh kecewaku karena ketidaksadaranmu
terbayar oleh tawaran baru
dunia yang belum kami hirup
namun selalu kami rindu
 
selamat jalan Dimaz,
sahabat dan saudara
 
salam 'tuk TUHAN di sana.
 
 


Get easy, one-click access to your favorites. Make Yahoo! your homepage.

0 comments: